Rachmat Sumedhi, SE, FMAcc, MM

Adalah lulusan Magister Science of Management (Finance), National University – Indonesia, Fellow of Master of Accountancy, Charles Sturt University, Wagga Wagga Australia, Sarjana Ekonomi Universitas Katolik Atmajaya Jakarta. Beliau sekarang menjabat sebagai Business Advisor untuk suatu perusahaan konsultan berafiliasi Jepang dan sebagai Business Consultant untuk perusahaan pemeringkat berafiliasi Uni-Eropa. Beliau pernah menjabat sebagai General Manager – Operation di Japanese Financing Company, Senior Consultant/ Country Financial Controller di PT Austraining Nusantara (Indonesia Office), Consultant untuk the World Bank, Consultant perbankan, BUMN dan perusahaan-perusahaan swasta, serta pernah bekerja pada beberapa Bank di Indonesia,  Dosen tidak tetap pada Universitas Riau, Universitas Nasional, dan STIE Perbanas Jakarta. 40 tahun berpengalaman sebagai konsultan manajemen dan 33 tahun sebagai pengajar Training-training, seminar-seminar dan In-house Training di bidang  Manajemen, Keuangan, Risk Management, Operational, HR and Development Programs pada perbankan nasional ataupun swasta, BPD, BUMN, perusahaan swasta dan lain-lain. Beliau juga mempunyai pengalaman bekerja di berbagai negara seperti Jepang, ROC Taiwan, Sri Lanka, Singapore, Hongkong, Australia dan PNG.

error: Content is protected !!